Lurah, Pamong dan Staf Sambangi Calon Destinasi Wisata Baru di Ngaglik

heri subekti 01 Agustus 2022 23:07:49 WIB

PENDOWOHARJO---- Usai diadakannya pelatihan dan pembentukan Pokdarwis tingkat Kalurahan di Pendowoharjo, greget dan semangat warga di tingkat Padukuhan mulai nampak bermunculan. Selain di Soret, Ngrompang, potensi destinasi wisata baru terlihat di Padukuhan Ngaglik. Hal ini dibuktikan dengan adanya semangat gotong-royong warga tiap akhir pekan. Lokasi dibersihkan dengan rapi dan mulai dilakukan lanskaping/pemetaan wilayah. Swadaya masyarakat sekitar pun terlihat jelas. Bangunan pendopo tampak berdiri megah untuk mendukung segala aktivitas dan pertemuan warga. 

 

Senin siang, (01/08/2022), Lurah Pendowoharjo beserta perwakilan pamong dan stafnya menyambut positif gerakan tersebut dengan menyambangi titik lokasi yang akan menjadi calon destinasi wisata pertama di bantaran sungai winongo yang melintasi Padukuhan Ngaglik. 

 

Dengan menggandeng Mahasiswa KKN PPM UGM yang sedang ditempatkan di wilayah Ngaglik, maka kesempatan ini pula diambil dan digunakan sebaik-baiknya oleh semua pihak yang terlibat di dalamnya. Produktif dan maju. InsyaAllah segala upaya yang dilakukan warga akan membuahkan hasil yang indah. 

 

Sunaryanta, selaku Ulu-ulu menyatakan bahwa di destinasi tersebut terdapat tanah kas desa sekira 2400 meter persegi dan sangat strategis untuk dikemas menjadi destinasi wisata baru di Pendowoharjo. 

 

Minggu kemarin, warga masyarakat telah selesai merombak semak belukar dan mengubahnya menjadi lahan yang semakin resik dan padhang. Ditambah lagi, swadaya warga yang memberikan sumbangan tanaman perdu dan perindang di sekitar lokasi. Langsung seketika itu juga, ditanami dan kerja bakti bersama tanpa menunggu bantuan dari Pemerintah. Sekarang, calon destinasi itu sudah makin syahdu, isis dan romantis. *Anda tidak percaya, silakan datang dan Buktikan ! (sgt)

Komentar atas Lurah, Pamong dan Staf Sambangi Calon Destinasi Wisata Baru di Ngaglik

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License