Audiensi Pendowoharjo Bersama GKR Mangkubumi

Administrator 07 Oktober 2022 23:03:38 WIB

PENDOWOHARJO---- GKR Mangkubumi sebagai Penghageng Kawedanan Hageng Punakawan (KHP) Datu Dana Suyasa, Jumat (07/10/2022) menanggapi audiensi yang dilakukan Pemerintah Kalurahan Pendowoharjo di Kantor Panitikismo kompleks Kraton Yogyakarta. Hadir dari Pemkal Pendowoharjo dalam audiensi ini Lurah, Carik, Jagabaya dan Kaur Pangripta.

Didampingi lima pejabat dari Kraton yakni Kanjeng Suryo, Pak Langgeng, Gusti Aji, Carik dari Kanjeng Suryo (Adi) dan Carik Datu Dana Suyasa (Bimo), audiensi membahas seputar tanah kalurahan dan tanah kasultanan.

Selain membahas tanah Kalurahan yang terdiri dari tanah kas kalurahan, tanah untuk kepentingan umum, tanah pelungguh dan tanah pengarem-arem, audiensi membahas juga tanah kasultanan yang ada di Kalurahan Pendowoharjo yakni SG dan RPO.

Pamong Kalurahan sebagai penjaga dan pengawal keistimewaan, diharapkan dapat menjaga dan mengawasi tanah milik Kraton ini. "Kekancingan yg mengeluarkan hanya di kraton disini. Artinya kalau ada kekancingan diluar kraton berarti tidak benar," tandas GKR Mangkubumi.

Dengan audiensi ini diharapkan dapat menjadi jalan untuk pemanfaatan yang lebih optimal dari tanah kasultanan yang ada di Pendowoharjo. Pendowoharjo Prasaja Sinuba Sinukarta. (may) 

Komentar atas Audiensi Pendowoharjo Bersama GKR Mangkubumi

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License