• |Selamat Datang di Portal Kalurahan Pendowoharjo|Kami Siap Melayani Anda |Pendowoharjo Prasaja Sinuba Sinukarta  Selamat Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW  
  • |
  • Dirgahayu Republik Indonesia! Selamat Ulang Tahun ke-78, Merdeka!!
  • |

P3A Tirto Rahayu I, Akan Uji Coba Pemasangan Rubuha

heri subekti 07 Februari 2025 17:56:44 WIB

PENDOWOHARJO---- Jum'at Kliwon (07/02/2025) pertemuan rutin P3A Tirto Rahayu 1 digelar di rumah Dukuh Miri. Hadir dalam acara tersebut Dukuh Sawahan, Dukuh Miri, Pengurus paguyuban beserta anggota.

Fokus pembahasan dalam acara tersebut yakni pembuatan dan pemasangan rubuha (rumah burung hantu) yang sudah dikonsep akhir tahun 2024 lalu.

"Pemasangan rubuha kita canangkan, kita gerakan dengan mengajak kadang tani di wilayah kita, supaya bisa ditiru juga oleh petani-petani yang lain", papar Ngadiman, Ketua kelompok tani Miri.

Selanjutnya setelah dilakukan pembahasan hari pelaksanaan pemasangan rubuha disepakati pada hari Rabu (12/02/2025) pukul 09:00 WIB kumpul di bulak selatan Miri.

"Nanti kita mintakan dukungan dari Pemerintah Kalurahan Pendowoharjo dan BPP Sewon selaku pemangku wilayah" ujar Imam Suyuti.

Selain itu para petani juga dihimbau apabila ada hama yang menyerang tanaman padinya, diharapkan bisa segera melapor ke PPL. "Karena akhir-akhir ini selain serangan tikus juga marak hama wereng", tambah Imam Suyuti.

Kemudian acara dilanjutkan dengan laporan keuangan dan agenda pertemuan mendatang yang akan dilaksanakan setelah Idul Fitri. (herzub) 

Komentar atas P3A Tirto Rahayu I, Akan Uji Coba Pemasangan Rubuha

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License