Sosialisasi Padat Karya APBD Perubahan di RT 42 Kaliputih

Administrator 22 Oktober 2022 11:19:35 WIB

PENDOWOHARJO---- Sosialisasi Padat Karya APBD Perubahan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kab. Bantul dilaksanakan di RT 42 Padukuhan Kaliputih. Hadir Wakil Bupati Bantul (Joko Purnomo), Panewu Sewon (Hartini, SE. MM), Lurah Pendowoharjo (H. Hilmi Hakimudin,S.Pd.I) dan staf Ulu-Ulu (Umar) disertai perwakilan masyarakat RT 42. Acara mengambil tempat di Gedung Pertemuan RT 42 Kaliputih pada Kamis (20/10/2022) pukul 09.00 WIB.

Dalam sambutannya, Wabup menyampaikan bahwa program padat karya yang diterima warga RT 42 Padukuhan Kaliputih berupa cor blok jalan dengan pagu 100 juta rupiah. Selain itu Wabub menyampaikan bahwa Data Terpadu Kesejahteraan Sosial(DTKS) saat ini baru ada pembaharuan untuk itu dimohon kepada Bpk/Ibu Dukuh untuk segera mengusulkan warganya.

Sementara itu Lurah Pendowoharjo juga berharap bahwa dengan bantuan padat karya mampu menambahkan kebersamaan kegotong-royongan warga RT 42 Padukuhan Kaliputih.

Padukuhan Kaliputih patut bersyukur bahwa setiap tahun bisa mendapatkan dana aspirasi dewan bahkan tahun 2022 mampu memperoleh dua titik lokasi padat karya yang masing-masing dananya 100 juta yakni RT 42 dan Rt 43. Semua itu berkat lihainya Pak Dukuh dan tokoh masyarakat mencari peluang yang ada," tutur Panewu Sewon dalam sambutanya.

Secara jelas sosialisasi pelaksanan padat karya disampaikan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi baik dari persiapan, pelaksanaan dan pelaporan. Dengan harapan dengan tertib pelaksanaan dan pelaporan di kemudian hari tidak terjadi temuan. (UMR/may)

Komentar atas Sosialisasi Padat Karya APBD Perubahan di RT 42 Kaliputih

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License