Pelatihan Pemanfaatan Data Statistik dan Geospasial Kalurahan

heri subekti 22 Juni 2023 20:16:56 WIB

PENDOWOHARJO---- Kamis, (22/06/2023) diselenggarakan kegiatan Pelatihan Pemanfaatan Data Statistik dan Geospasial Kalurahan di Ingkung Kuali Kalakijo Guwosari Pajangan Bantul. Acara dibagi dalam 5 sesi masing-masing terdiri dari 3 Kapanewon. Hadir dalam kesempatan ini perwakilan Kalurahan dari Kapanewon Pandak, Sewon dan Bantul. 

Acara ini terselenggara berkat fasilitasi dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bantul. Data Geospasial adalah sekumpulan informasi terkait Geospasial yang berupa titik koordinat suatu lokasi/tempat tertentu. Adapun informasi yang bisa didapatkan selain titik koordinat adalah waktu, alamat lokasi, kode pos, dll. Geospasial data memiliki banyak jenis data, seperti pendidikan, UMKM, pariwisata dan lain sebagainya. Masing-masing dari data tersebut dapat digunakan untuk berbagai macam analisa, seperti site selection untuk industri ritel, urban planning untuk sektor pemerintahan dan publik, dan lainnya. 

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat diperoleh data yang valid dan akurat hingga tingkat Kalurahan sehingga dapat mendukung tata kelola e-Government, aplikasi informatika dan data statistik di Kabupaten Bantul. (sgt)

Komentar atas Pelatihan Pemanfaatan Data Statistik dan Geospasial Kalurahan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License